Daftar Blog Saya

Kamis, 27 Desember 2012

Muhasobah melalui Surat cinta dari Allah

 “wahai manusia, aku sungguh heran pada orang yang yakin akan datangnya kematian tetapi malah hidup bersuka ria. Mereka yakin akan mempertanggungjawabkan amalnya tetapi malah asyik menumpuk harta benda. Mereka yakin akan datangnya kubur  tetapi masih saja hidup bersantai-santai. Mereka yakin bahwa dunia ini akan hancur tetapi malah terpikat kepada pesonanya.
Aku sungguh heran pada orang yang mengaku intelektual tetapi malah bodoh moralnya. Mereka bersuci dengan air wudhu tetapi hatinya tetap kotor. Mereka selalu mencari cacat dan aib dirinya sendiri. Mereka yakin bahwa Allah Maha Mengawasi segala perilakunya tetapi masih berani berbuat maksiat dan durjana kepada-Ku.
Sungguh tiada Ilah selain Aku dan Muhammad adalah hamba dan utusan-Ku.
 Wahai manusia, hari demi hari waktumu berkurang sementara engkau tiada menyadarinya.
Setiap hari Aku datangkan rezeki berlimpah kepadamu tetapi engaku tak pernah memuji-Ku. Dengan pemberian sedikit, engkau tak  pernah berlapang dada. Dengan pemberian yang banyak, engkau tak pernah merasa kenyang.
Wahai manusia, setiap hari aku datangkan nikmat kepadamu, sementara itu setiap malam malaikat melaporkan catatan amal keburukanmu. Setiap hari engkau lahap rezekiku tetapi engkau tak malu membayarnya dengan perbuatan  durhaka kepada-Ku.

1 komentar: